Pernahkah anda memasak sayur bening dengan menggunakan sayur bayam serta
campuran sayuran serta bahan lainnya? Ya, sayur yang satu ini memang
sangat menyegarkan, terlebih jika digunakan sebagai menu buka puasa.
Beragam bahan dalam sayur bening yang menyehatkan bisa memberi manfaat
yang baik bagi tubuh anda.
Eits, tapi tunggu dulu! Manfaat itu bisa didapatkan jika anda mengosnmsi
sayur bening tersebut segera atau beberapa saat setelah dimasak.
Pernahkah anda mendengar bahwa sayur bening dengan bayam di dalamnya
tidak boleh lagi dikonsumsi setelah lama atau lebih dari 7 jam? Jika
dikonsumsi setelah lebih dari 7 jam, ternyata sayur bayam tersebut bisa
membahayakan kesehatan.Hal ini dikarenakan sayur bayam ataupun sayur lainnya, jika dibiarkan
lama hingga melebihi 7 jam dalam suhu ruang, akan mengalami kerusakan.
Hal ini dipicu karena adanya pertumbuhan bakteri. Anda bisa melihat
tanda - tandanya pada air kuah yang mulai berwarna keruh, berlendir
bahkan hingga berbau asam.
Sayur bayam memang banyak mengandung Fe serta nitrat yang bermanfaat
untuk kesehatan. Tetapi jika sayur sudah terkontaminasi dengan bakteri,
nitrat di dalamnya bisa berubah menjadi nitrit. Nitrit ini bisa
menyebabkan terbentuknya nitrosamin yang berbahaya dalam tubuh. Apalgi
jika dikonsmusi oleh bayi. Nitrosamin ini merupakan salah satu bahan
karsinogen bagi tubuh, yaitu bahan yang bisa memicu terjadinya kanker.
Jadi, sebaiknya sayur bayam yang sudah melebihi tujuh jam jangan
dikonsumsi lagi. Selain manfaatnya sudah hilang, mengonsumsinya hanya
akan membahayakan kesehatan anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar